By using this site, you agree to the Privacy Policy and Terms of Use.
Accept
emmanus.comemmanus.comemmanus.com
  • Beranda
  • Berita
  • Profil
  • Event
  • Tradisi
  • Warisan Budaya
  • Cerita Rakyat
  • Pariwisata
Reading: Mendur Bersaudara, Pahlawan Fotografi Indonesia
Share
Notification Show More
Font ResizerAa
emmanus.comemmanus.com
Font ResizerAa
Search
  • Berita Kategori
    • Berita
    • Profil
    • Event
    • Tradisi
    • Pariwisata
    • Cerita Rakyat
    • Warisan Budaya
Follow US
©2024 PT Emma Media Nusantara. All Rights Reserved.
emmanus.com > Blog > Profil > Mendur Bersaudara, Pahlawan Fotografi Indonesia
Profil

Mendur Bersaudara, Pahlawan Fotografi Indonesia

Ridwan
Last updated: 10/10/2024 15:28
Ridwan
Share
3 Min Read
Foto: Ist
SHARE

Mendur Bersaudara merupakan tokoh dalam dunia fotografi yang memiliki peranan penting dalam mendokumentasikan kemerdekaan Indonesia. Karyanya yang otentik dan luar biasa menjadikan mereka bagian yang tak terpisahkan dari sejarah bangsa Indonesia. 

Dilansir dari laman resmi Kemenparekraf, Mendur Bersaudara yaitu Alex Impurung dan Frans Soemarto  lahir di Manado, 7 November 1907, anak pertama dari 11 Bersaudara. Pada 1922, mereka mulai belajar fotografi dari seorang fotografer yang bernama Anton Najoan. 

Tahun 1932, Alex Mendur juga pernah menjadi jurnalis dan fotografer di surat kabar Java Bode dan majalah Wereld Nieuws en Sport in Beld. Selain itu, dia juga menjadi bagian fotografi kantor berita Dome: cikal bakal Kantor Berita Antara setelah bergabung dalam barisan propaganda Jepang. 

Dari situlah, Alex Mendur mulai mendokumentasikan rangkaian pariwisata penting bagi bangsa Indonesia, dan menularkan bakat fotografi kepada sang adik, Frans Mendur. 

Mendur Bersaudara dalam Peristiwa Proklamasi

Dengan kemampuannya yang mumpuni, mereka terlibat langsung dalam mengabadikan peristiwa menjelang kemerdekaan Indonesia. Kisah tersebut dimulai pada pagi buta 17 Agustus 1945. Mereka datang ke rumah Bung Karno sambil membawa kamera Leica dan roll film secara diam-diam. 

Alasannya supaya tidak ketahuan para tentara Jepang yang berpatroli dengan ketat. Selang beberapa jam, Soekarno-Hatta dan tokoh pahlawan nasional lainnya keluar rumah dan membacakan teks Proklamasi. Mendur Bersaudara kemudian langsung mengabadikan momen paling bersejarah bagi bangsa Indonesia tersebut. 

Hingga sekarang, karya-karya dua bersaudara tersebut masih dikenang. Beberapa karya ikonis mereka seperti Soekarno membacakan teks Proklamasi, pengibaran bendera merah putih, serta suasana massa yang menyaksikan detik-detik pembacaan teks Proklamasi masih terus dikenang. 

Mendur Bersaudara mengabadikan banyak momen penting bersejarah. Misalkan saja seperti momen rapat pertama Badan Pekerja Komite Nasional Indonesia Pusat (BKNIP) yang dipimpin oleh Sutan Sjahrir pada 16 Oktober 1945, momen Panglima Jenderal Sudirman yang dipeluk Soekarno saat kembali ke Yogyakarta pada Juli 1949, ditawannya Soekarno-Hatta oleh Belanda pada Agresi II (1949), upacara pelantikan Soekarno-Hatta pada 1950, hingga momen pertempuran 10 November 1945.

Untuk mengenang perjuangan jasa dua bersaudara tersebut, dibangun Tugu Pers Mendur di Kecamatan Kawangkoan, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara. Di tempat ini, ada sekitar 113 foto asli karya Mendur bersaudara, pengunjung dapat melihat berbagai koleksi foto asli jepretan Mendur Bersaudara, serta mengenang perjuangan pahlawan nasional dan masyarakat Indonesia dalam mencapai Kemerdekaan. (Anisa Kurniawati-kemenparekraf.go.id)

You Might Also Like

A.T. Mahmud, Legenda Pencipta Lagu Anak-Anak

Sejarah Patung Biawak Desa Krasak Wonosobo yang Kini Viral

Melati Asri, Toko Tanaman Hias Keluarga Sejak 1980-an

Agus Noor, Sastrawan Indonesia Serbabisa

Amir Hamzah, Raja Penyair Zaman Pujangga Baru

Sign Up For Daily Newsletter

Be keep up! Get the latest breaking news delivered straight to your inbox.
[mc4wp_form]
By signing up, you agree to our Terms of Use and acknowledge the data practices in our Privacy Policy. You may unsubscribe at any time.
Share This Article
Facebook X Copy Link Print
Share
By Ridwan
Content Editor
Previous Article Sindang Reret, Spesialis Makanan Sunda Legendaris
Next Article Radio Hoso Kyoku, Penyebar Berita Kemerdekaan RI
Leave a comment Leave a comment

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media

2kFollowersLike
4kFollowersFollow
2.4kSubscribersSubscribe
18kFollowersFollow
- Advertisement -
Ad imageAd image

Berita Terbaru

Kota Tua Padang
Kawasan Kota Tua Padang Direvitalisasi, Siap Jadi Destinasi Wisata Kelas Dunia
Berita 22/05/2025
Talang Londo
Talang Londo: Wisata Sejarah Bernuansa Belanda di Magelang
Pariwisata 22/05/2025
wamenpar
Wamenpar Tegaskan Pungli Tak Boleh Terjadi di Destinasi Wisata
Berita 22/05/2025
Sistem Penerimaan Murid Baru
Kemendikdasmen Resmi Terapkan Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) untuk Tahun Ajaran 2025/2026
Berita 22/05/2025
- Advertisement -

Quick Link

  • Kontak Kami
  • Tentang Kami
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Media Siber

Top Categories

  • Profil
  • Event
  • Tradisi
  • Warisan Budaya

Stay Connected

200FollowersLike
4kFollowersFollow
2.4kSubscribersSubscribe
18kFollowersFollow
emmanus.comemmanus.com
Follow US
© 2024 PT Emma Media Nusantara. All Rights Reserved.
Welcome Back!

Sign in to your account

Nama Pengguna atau Alamat Email
Kata Sandi

Lupa kata sandi Anda?