By using this site, you agree to the Privacy Policy and Terms of Use.
Accept
emmanus.comemmanus.comemmanus.com
  • Beranda
  • Berita
  • Profil
  • Event
  • Tradisi
  • Warisan Budaya
  • Cerita Rakyat
  • Pariwisata
Reading: Fadli Zon Soroti Kesuksesan Film Jumbo di Festival Film Cannes
Share
Notification Show More
Font ResizerAa
emmanus.comemmanus.com
Font ResizerAa
Search
  • Berita Kategori
    • Berita
    • Profil
    • Event
    • Tradisi
    • Pariwisata
    • Cerita Rakyat
    • Warisan Budaya
Follow US
©2024 PT Emma Media Nusantara. All Rights Reserved.
emmanus.com > Blog > Berita > Fadli Zon Soroti Kesuksesan Film Jumbo di Festival Film Cannes
Berita

Fadli Zon Soroti Kesuksesan Film Jumbo di Festival Film Cannes

Achmad Aristyan
Last updated: 19/05/2025 02:34
Achmad Aristyan
Share
Menteri Kebudayaan Fadli Zon mengapresiasi film Jumbo. Foto: Instagram/@fadlizon
SHARE

Menteri Kebudayaan Fadli Zon memberikan apresiasi tinggi terhadap pencapaian film animasi Indonesia, Jumbo, yang hingga pekan ini telah mencatatkan total 9.712.344 penonton di seluruh bioskop Indonesia.

Pernyataan itu disampaikan saat Fadli Zon hadir dalam acara Indonesian Night di Festival Film Cannes pada Sabtu, 17 Mei 2025.

“Dalam dua tahun terakhir, sebanyak 36 film Indonesia telah terpilih di berbagai festival film internasional bergengsi,” ujar Menbud Fadli Zon dalam siaran pers yang dirilis pada Minggu, 18 Mei 2025.

Ia juga menambahkan, “Di Cannes tahun ini, kita patut bangga atas berbagai karya anak bangsa yang tampil antara lain Pangku, Renoir, Ikatan Darah, Timur, Sleep No More, dan Jumbo, sebuah karya animasi yang memecahkan rekor hampir 10 juta penonton.”

Baca Juga: Fadli Zon Bahas Kolaborasi Budaya Islam dengan Tokoh Internasional

Menurut data yang dilansir dari laman Film Indonesia, Jumbo yang disutradarai Ryan Adriandhy saat ini berada di peringkat kedua sebagai film Indonesia terlaris sepanjang masa.

Film ini hanya tertinggal sekitar 300 ribu penonton dari KKN di Desa Penari yang meledak pada April 2022 lalu.

Selain itu, Jumbo juga berhasil mengalahkan beberapa film populer lainnya, seperti Agak Laen dengan 9.125.188 penonton, Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1 dengan 6.858.616 penonton, serta Pengabdi Setan 2: Communion yang meraih 6.390.970 penonton.

Film animasi ini juga menggaet nama-nama besar sebagai pengisi suara, termasuk Ariel Noah dan Bunga Citra Lestari (BCL).

Fadli Zon juga menyampaikan fakta menarik tentang perkembangan perfilman nasional pada 2024.

“Tahun lalu, lebih dari 200 film Indonesia berhasil diproduksi, dengan total penonton bioskop di seluruh Indonesia mencapai 122,7 juta. Dari jumlah itu, penonton film lokal mencapai rekor 81 juta atau 67 persen dari total penonton nasional. Ini menjadi kali pertama film Indonesia mampu melampaui film impor,” jelasnya.

Fadli Zon hadir dalam acara Indonesian Night di Festival Film Cannes. Foto: Instagram/@fadlizon

Keberhasilan ini menunjukkan semakin kuatnya ekosistem perfilman Indonesia dan potensi besar yang dimiliki industri kreatif nasional dalam menghadapi persaingan global.

Baca Juga: Fadli Zon Dukung Sineas Indonesia di Festival Film Cannes 2025

You Might Also Like

Wonosobo Raih Skor Tertinggi dalam Evaluasi Pelayanan Publik 2024

Wamenpar Kagumi Daya Tarik Pulau Penyengat Tanjung Pinang 

Pilkada Serentak 2024, KPU Instruksikan Keluarkan SK Hari Libur

Kostum Indonesia di Paralimpiade 2024 Terinspirasi Budaya

Fearless Society Tampilkan Balon Udara Yamato dalam Festival Mudik 2025

TAGGED:Fadli Zonfestival film cannesfilm animasiIndonesiaindonesian nightjumbo

Sign Up For Daily Newsletter

Be keep up! Get the latest breaking news delivered straight to your inbox.
[mc4wp_form]
By signing up, you agree to our Terms of Use and acknowledge the data practices in our Privacy Policy. You may unsubscribe at any time.
Share This Article
Facebook X Copy Link Print
Share
By Achmad Aristyan
Content Writer
Previous Article Pencak Silat Indonesia Tampil Memukau di Festival Film Cannes 2025
Next Article DWP DLH Wonosobo DWP DLH Wonosobo Gelar Workshop Kelola Sampah Rumah Tangga
3 Comments 3 Comments
  • Pingback: Pemkab Sragen Hadirkan Galeri Seni di Kantor Terpadu - emmanus.com
  • Pingback: Indonesia Tampil di Festival Film Cannes 2025 Lewat Film dan Budaya - emmanus.com
  • Pingback: Masinton Diundang Fadli Zon Paparkan Temuan Situs Bongal dan Barus - emmanus.com

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media

2kFollowersLike
4kFollowersFollow
2.4kSubscribersSubscribe
18kFollowersFollow
- Advertisement -
Ad imageAd image

Berita Terbaru

Munusa Championship Digelar di Wonosobo, Wadah Kreativitas dan Sportivitas Pelajar
Berita 30/05/2025
Indonesia dan Prancis Bangun Kemitraan Budaya untuk Pererat Hubungan Diplomatik
Berita 29/05/2025
Kodim Wonosobo dan Bulog Jemput Bola Serap Gabah Petani Sojokerto
Berita 29/05/2025
penulisan ulang sejarah Indonesia
DPR Setujui Proyek Penulisan Ulang Sejarah Indonesia, Target Rampung Tahun 2027
Berita 28/05/2025
- Advertisement -

Quick Link

  • Kontak Kami
  • Tentang Kami
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Media Siber

Top Categories

  • Profil
  • Event
  • Tradisi
  • Warisan Budaya

Stay Connected

200FollowersLike
4kFollowersFollow
2.4kSubscribersSubscribe
18kFollowersFollow
emmanus.comemmanus.com
Follow US
© 2024 PT Emma Media Nusantara. All Rights Reserved.
Welcome Back!

Sign in to your account

Nama Pengguna atau Alamat Email
Kata Sandi

Lupa kata sandi Anda?