By using this site, you agree to the Privacy Policy and Terms of Use.
Accept
emmanus.comemmanus.comemmanus.com
  • Beranda
  • Berita
  • Profil
  • Event
  • Tradisi
  • Warisan Budaya
  • Cerita Rakyat
  • Pariwisata
Reading: Hotel Kresna Wonosobo, Menginap dengan Nuansa Klasik Kolonial
Share
Notification Show More
Font ResizerAa
emmanus.comemmanus.com
Font ResizerAa
Search
  • Berita Kategori
    • Berita
    • Profil
    • Event
    • Tradisi
    • Pariwisata
    • Cerita Rakyat
    • Warisan Budaya
Follow US
©2024 PT Emma Media Nusantara. All Rights Reserved.
emmanus.com > Blog > Pariwisata > Hotel Kresna Wonosobo, Menginap dengan Nuansa Klasik Kolonial
Pariwisata

Hotel Kresna Wonosobo, Menginap dengan Nuansa Klasik Kolonial

Anisa Kurniawati
Last updated: 07/03/2025 02:46
Anisa Kurniawati
Share
hotel kresna wonosobo
Hotel Kresna Wonosobo. Foto. Anisa
SHARE

Hotel Kresna Wonosobo merupakan salah satu tempat menginap paling bersejarah. Hotel ini menawarkan pengalaman menginap dengan nuansa klasik kolonial.

Berada di Jl. Pasukan Ronggolawe No.30, Wonosobo Timur, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah. Letaknya berada di pusat kota, mudah diakses kendaraan pribadi maupun angkutan umum serta dekat dengan berbagai fasilitas publik.

Sejarah Hotel Kresna

Hotel Kresna Wonosobo berdiri sekitar tahun 1913 yang awalnya memiliki sanatorium sebagai tempat pemulihan bagi penderita TBC. Awalnya tempat ini bernama Hotel Dieng. Kemudian setelah kemerdekaan Indonesia berganti nama menjadi Hotel Merdeka.

Pada tahun 1997, hotel ini dibuka kembali dengan nama Hotel Sentra Wonosobo. Karena krisis moneter, kemudian terjadi pergantian nama menjadi Hotel Kresna. Sebelumnya, pernah juga berganti nama menjadi Galeri Hotel Krisna Wonosobo.

Pesona Heritage Hotel Kresna

Keunikan Hotel Kresna tidak hanya terletak pada arsitektur luarnya yang bergaya kolonial, tetapi juga interiornya yang sarat dengan nuansa sejarah. Begitu memasuki area hotel, pengunjung akan merasakan atmosfer klasik yang kuat.

“Jadi konsep kita sekarang adalah klasik kolonial, karena kita tidak bisa mengubah bangunannya lagi, kita harus mempertahankan keklasikannya.” kata Aris Sudjono, Front Office Manager Hotel Kresna.

Keistimewaan hotel ini adalah galerinya yang memamerkan koleksi lukisan karya seniman kontemporer Indonesia. Di setiap koridor hotel dihiasi dengan lukisan-lukisan dinding berukuran besar serta furnitur vintage yang masih terjaga dengan baik.

Di sisi kiri pintu masuk, terdapat area gamelan Jawa yang bersebelahan dengan ruang tamu bergaya klasik. Gamelan itu bernama “Kyai Mega Mendung” yang sudah ada sejak abad ke-18. Konon, ketika gamelan ini dimainkan akan turun hujan.

Sementara itu, di sisi kanan, tamu dapat menemukan area bar, tempat billiard dan restoran yang nyaman serta akses menuju kolam renang.

hotel kresna wonosobo
Maespati Restaurant yang bergaya klasik kolonial di Hotel Kresna Wonosobo. Foto: Anisa

Fasilitas Hotel Kresna

Total keseluruhan kamar di Hotel Kresna Wonosobo ada 115. Suite ini terbagi menjadi Superior, Deluxe, Executive Deluxe, Junior Suite dan President Suite. Tarif kamar di hotel ini dimulai dari Rp 500.000 hingga Rp 3.500.000.

Fasilitasnya sendiri terdapat 3 meeting room, dari yang berukuran kecil, hingga ballroom berkapasitas 500 orang.

Hotel Kresna juga menyediakan fasilitas standar bintang empat, seperti TV 24 saluran lokal dan internasional, minibar, kamar mandi nyaman, wifi, dan sebagainya. Terdapat juga Restoran maespati yang dirancang menyerupai rumah Belanda.

Restoran ini menawarkan makanan tradisional dan internasional dengan suasana dan interior yang elegan. Fasilitas Rekreasi di hotel ini meliputi kolam renang, gamelan (musik tradisional), area billiard, dan lainnya.

Dengan segala keistimewaannya, Hotel Kresna bukan sekadar tempat menginap, tetapi juga destinasi yang menghadirkan pengalaman budaya dan sejarah yang kaya bagi setiap pengunjungnya.

hotel kresna wonosobo
President Suite Room di Hotel Kresna Wonosobo. Foto. Anisa

Tamu-Tamu Terkenal

Sepanjang sejarahnya, hotel ini telah menjadi tempat menginap berbagai tokoh penting. Beberapa diantaranya yaitu, Raja Thailand (1928), Pakubuwono X (1931), Charlie Chaplin (1936), Presiden Soekarno (1952) Puteri Mahkota Thailand. Selain itu, hampir semua presiden di Indonesia sudah menginap disini.

Kini Hotel Kresna menjadi saksi bisu perjalanan sejarah, budaya, dan pariwisata di Wonosobo. Dengan kombinasi sejarah, keindahan arsitektur, dan layanan yang berkelas, hotel ini terus menjadi pilihan utama bagi wisatawan yang ingin menikmati suasana klasik dan elegan di Wonosobo.

You Might Also Like

Menyaksikan Dari Dekat Keelokan Gunung Selok di Cilacap

Sejarah Hotel Kresna Wonosobo, Dari Era Kolonial Hingga Kini

Hutan Kera Nepa, Saksi Sejarah Perjuangan Raden Segoro

Bono Surfing, Sensasi Berselancar di Sungai Kampar

Goa Terawang Todanan, Surga Bawah Tanah Blora

TAGGED:hotel kresna wonosobohotel wonosobopenginapan wonosobo

Sign Up For Daily Newsletter

Be keep up! Get the latest breaking news delivered straight to your inbox.
[mc4wp_form]
By signing up, you agree to our Terms of Use and acknowledge the data practices in our Privacy Policy. You may unsubscribe at any time.
Share This Article
Facebook X Copy Link Print
Share
By Anisa Kurniawati
Content Writer
Previous Article Pemkab Wonosobo Sambut IPKD sebagai Langkah Strategis Pencegahan Korupsi
Next Article hotel kresna Sejarah Hotel Kresna Wonosobo, Dari Era Kolonial Hingga Kini
Leave a comment Leave a comment

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media

2kFollowersLike
4kFollowersFollow
2.4kSubscribersSubscribe
18kFollowersFollow
- Advertisement -
Ad imageAd image

Berita Terbaru

Munusa Championship Digelar di Wonosobo, Wadah Kreativitas dan Sportivitas Pelajar
Berita 30/05/2025
Indonesia dan Prancis Bangun Kemitraan Budaya untuk Pererat Hubungan Diplomatik
Berita 29/05/2025
Kodim Wonosobo dan Bulog Jemput Bola Serap Gabah Petani Sojokerto
Berita 29/05/2025
penulisan ulang sejarah Indonesia
DPR Setujui Proyek Penulisan Ulang Sejarah Indonesia, Target Rampung Tahun 2027
Berita 28/05/2025
- Advertisement -

Quick Link

  • Kontak Kami
  • Tentang Kami
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Media Siber

Top Categories

  • Profil
  • Event
  • Tradisi
  • Warisan Budaya

Stay Connected

200FollowersLike
4kFollowersFollow
2.4kSubscribersSubscribe
18kFollowersFollow
emmanus.comemmanus.com
Follow US
© 2024 PT Emma Media Nusantara. All Rights Reserved.
Welcome Back!

Sign in to your account

Nama Pengguna atau Alamat Email
Kata Sandi

Lupa kata sandi Anda?